Meriah, Ratusan Peserta Ikuti MTQ Tingkat Kecamatan Halong

PAWAI: Pawai Ta'aruf yang diikuti oleh lebih dari 800 peserta dari 15 TPA di Kecamatan Halong - Foto Dok


HABARDIGITAL.COM, BALANGAN – Kemeriahan kompetisi Mushabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kecamatan Halong menggema di halaman kantor Kecamatan pada Jumat (8/3/2024).

Lebih dari 120 peserta dari TPA se-Kecamatan Halong turut meramaikan ajang tersebut yang  diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) setempat.

BACA JUGA: Memasuki Ramadhan 2024, Hiswana Migas Kalsel Pastikan Stok BBM dan Elpiji Aman

Ketua LPTQ Kabupaten Balangan, H. Sutikno, yang diwakili oleh Sekretarisnya, H. Saribuddin, turut memberikan dukungan penuh dalam pembukaan seleksi tersebut. Acara juga turut dihadiri oleh Camat Halong, Rahmadi, serta berbagai tokoh masyarakat dan undangan penting lainnya

"Terima kasih kepada LPTQ Kecamatan Halong dan semua pihak yang telah berperan aktif dalam penyelenggaraan MTQ tingkat kecamatan," ucap Camat Halong Rahmadi saat sambutan.

Ketua Pelaksana MTQ tingkat Kecamatan Halong tahun 2024, Abdul Rasyid, mengungkapkan bahwa kegiatan ini berlangsung dari 8 hingga 10 Maret 2024. 

"Berbagai cabang perlombaan seperti Tartil, Tilawah Anak, Tilawah Remaja, Tahfiz, Pidato, Fahmil, Kaligrafi, dan Kunteforis menjadi sorotan utama dalam ajang ini," katanya.

BACA JUGA: Haul ke-4 Guru Zuhdi, Pemprov Kalsel Turut Berpartisipasi Dirikan Dapur Umum

Pada pembukaan acara, dilaksanakan juga Pawai Ta'aruf yang diikuti oleh lebih dari 800 peserta dari 15 TPA di Kecamatan Halong, serta atraksi Drumband Sat Pol PP Kabupaten Balangan yang mengiringi acara dengan semangat.

Abdul Rasyid juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Kecamatan Halong atas dukungan penuh mereka dalam penyelenggaraan MTQ tahun ini. 

"Semoga dukungan ini menjadi motivasi bagi kami, dan kami berharap bisa meraih prestasi yang gemilang dalam MTQ tingkat Kabupaten Balangan," tutupnya. (rz/ak)

Lebih baru Lebih lama