Profil Perusahaan

PROFIL PERUSAHAAN

PT HABAR DIGITAL MEDIA merupakan perusahaan yang bergerak di bidang media dan informasi publik berbasis teknologi dengan nama produk media online-nya www.habardigital.com.

Saat ini www.habardigital.com berbasis di Kota Banjarmasin, Provinsi Kalsel. Media ini juga memiliki legalitas yang lengkap sesuai aturan dan perundang-undangan yang berlaku. 

Walau berbasis di Kota Banjarmasin, www.habardigital.com berkomitmen tetap memberikan informasi terbaik untuk wilayah lainnya melalui perwakilan yang ditunjuk pada masing-masing wilayah.

Dalam pemberitaan www.habardigital.com konsisten menyajikan berbagai pemberitaan dari berbagai sektor secara terbaru, akurat, lengkap dan dapat dipercaya oleh publik. Untuk bisa mewujudkan hal tersebut www.habardigital.com merekrut dan mempekerjakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kompeten dibidangnya.

Kedepan www.habardigital.com berkomitmen bukan sekadar hadir dalam bentuk berita, tapi juga mencoba mengembangkan diri melalui beragam karya jurnalistik lainnya agar semakin digemari oleh pembaca. Tentunya dengan memanfaatkan era digital hari ini, yaitu dengan menggunakan teknologi visual hingga memanfaatkan media sosial.