Timnas U17 Wanita Indonesia Kalah Telak dari Filipina

PENYISIHAN: Penyisihan grup A Piala Asia U17 Wanita di Stadion Kapten Dipta - Foto Net


HABARDIGITAL.COM, GIANYAR - Timnas U17 Wanita Indonesia gagal memanfaatkan status tuan rumah untuk meraih tiga poin.

Pada laga perdana penyisihan grup A Piala Asia U17 Wanita di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Senin (6/5/2024) malam, Timnas U17 Indonesia kalah telak dari Filipina dengan skor telak 1 – 6.Enam gol Filipina dicetak Alexander Pino menit ke-6 dan 35, Jael Guy menit ke-22, Ariana Markey menit ke-29) dan Natalie Collins menit ke-54 dan 62, sedangkan gol Indonesia dicetak Claudia Scheunemann menit ke-12.

BACA JUGA: Rayakan Hari Kartini, Teladan Baru Motor Adakan Lomba Fashion Show Ibu dan Anak

Ini menjadi kekalahan terbesar kedua pada Piala Asia U17 Wanita setelah pada laga sebelumnya di Bali United Training Center, Timnas U17 Wanita Korea Selatan takluk dari Korea Utara dengan skor 0 – 7.

“Filipina bermain begitu cepat dan kuat dalam transisi,” ujar pelatih Timnas U17 Wanita Indonesia, Satoru Mochizuki dalam konferensi pers seusai pertandingan

Oleh karena itu, Satoru Mochizuki akan membenahi segi transisi permainan skuad Garuda Pertiwi untuk persiapan laga berikutnya melawan Korea Selatan di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Kamis (9/5/2024) lusa.

“Saya berharap para pemain dapat belajar dari semua itu agar lebih baik pada pertandingan selanjutnya,” kata Satoru Mochizuki.Coach Mochi – sapaan akrabnya akan segera melakukan evaluasi, terutama dalam transisi permainan dan berharap bisa berhasil pada laga selanjutnya.

Meski kecewa dengan hasil akhir pertandingan, pelatih berkebangsaan Jepang itu memuji penampilan Claudia Scheunemann dkk yang berjuang habis-habisan meladeni permainan agresif Filipina.

"Pastinya saya agak kecewa karena melihat hasil kekalahan.

Namun, demikian para pemain telah berusaha sampai akhir dan harapannya di pertandingan selanjutnya lebih baik," ucap Coach Mochi.

BACA JUGA: 2.559 Konsumen Setia Honda Mudik Bersama ke Kampung Halaman

Coach Mochi mengeklaim telah mengantongi peta kekuatan dari Korea Selatan maupun Korea Utara setelah menyaksikan langsung di tribune Bali United Training Center.

"Saya tadi memantau pertandingan mereka. Saya rasa Filipina, Korea Utara dan Korea Selatan merupakan tim yang bagus,” imbuhnya.

Terkait strategi yang akan diterapkan pada laga kontra Korea Selatan, Coach Mochi pilih blak-blakan.

Yang pasti fokusnya adalah membenahi segi transisi permainan tim.

“Saya tidak akan menerapkan strategi yang baru.

Saya hanya dengan membenahi transisi agar lebih cepat dari bertahan ke menyerang begitu pula sebaliknya," tutur Satoru Mochizuki. (nt/ak)

Lebih baru Lebih lama