Nobar Cawapres, Samosir: Kapasitas Seorang Mahfud Terlihat Jelas

WAWANCARA: Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir - Foto Dok


HABARDIGITAL.COM, BANJARMASIN - Suasana Nonton Bareng Debat Cawapres babak kedua di Kedai 99 Trisakti, Jalan Yos Sudarso Banjarmasin Barat, Minggu (21/01/2024), berlangsung meriah diringi tepukan tangan saat gagasan penting yang disampaikan Cawapres Nomor Urut 3 Mahfud MD saat sesi tanya jawab membuat lawan bicara terdiam.

Menurut Ketua Tim Pemenangan Daerah Ganjar-Mahfud Kota Banjarmasin Saut Nathan Samosir, di debat kali ini terlihat jelas kapasitas seorang Mahfud MD, yang menunjukkan jati dirinya berpengalaman di berbagai bidang, hingga dapat melontarkan solusi-solusi menarik dalam percepatan pembangunan Indonesia.

BACA JUGA: Pertamina Borong 8 Penghargaan Indonesia Green Awards 2024

 

“Seperti terkait Reforma Agraria, yang ditegaskan Mahfud MD harus diiringi dengan penegakan hukum secara serius, agar masyarakat bisa memiliki kepastian hukum atas hak-hak mereka,” jelas Samosir.


Ketua Komisi IV DPRD Kota Banjarmasin ini pun berharap, masyarakat bisa terbuka kesadarannya dari menonton debat ini, hingga bisa ikut memilih Mahfud MD.

"Semoga masyarakat bisa bijak dalam memilih pemimpin yang cerdas," tambah Samosir yang juga Caleg DPRD Kota Banjarmasin Nomor urut 1 dari PDIP Dapil Banjarmasin Barat tersebut.

Turut berhadir Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Bidang Komunikasi Politik H. Hermansyah.

Pihaknya pun berencana akan mendatangkan tokoh nasional ke Banua, di agenda kampanye.

BACA JUGA: Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Bus PO Shantika di Tol Pemalang

“Sudah diprogramkan, kita sudah menjadwalkan untuk mendatangkan Bapak Ganjar atau Bapak Mahfud, minimal Bu Khofifah untuk bertemu masyarakat,” jelasnya.

Acara ini terselenggara, lewat hadirnya Truk Bioskop PDIP Kalsel, yang berisikan layar besar, lengkap dengan suara menggelegar. (af/ak)

Lebih baru Lebih lama